Responsive Ads Here

Rabu, 01 Maret 2023

Download Aplikasi Pengolah Nilai Ijazah Untuk Kelas 6 SD

Masa-masa menjelang pertengahan semester untuk peserta didik kelas 6 SD adalah masa-masa dimana mereka harus selalu siap dengan tryout-tryout hingga ujian praktik dan juga PTS. Sementara bagi pendidik kelas 6 SD, mulai banyak yang harus disiapkan untuk kelancaran segala kegiatan yang berkaitan dengan peserta didiknya.


Bagi beberapa wilayah seperti Provinsi Jawa Timur dan Yogyakarta, ada ujian berbasis komputer yang harus dilaksanakan yaitu ASPD, dimana untuk tahun depan direncanakan akan berubah menjadi ASDA. ASPD ini merupakan ujian yang secara teknis hampir mirip dengan ANBK, tetapi khusus untuk peserta didik kelas 6 SD, dan menjadi salah satu syarat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Lebih lanjut tentang ASPD bisa dilihat di tautan ini.

Selain itu, salah satu yang menjadi "ritual" wajib bagi pendidik kelas 6 SD adalah mempersiapkan segala sesuatu untuk penulisan ijazah. Ijazah merupakan dokumen yang sangat penting yang akan selalu digunakan untuk keperluan yang berhubungan dengan kedinasan. Dalam penulisan ijazah, tidak boleh ada yang sampai keliru sehinga persiapannya harus lengkap.

Untuk memudahkan pendidik kelas 6 SD dalam mempersiapkan data untuk penulisan ijazah, bisa menggunakan aplikasi pengolah nilai ijazah agar dalam mengolah nilai hasilnya bisa lebih akurat karena menggunakan rumus. 


Secara teknis, aplikasi pengolah nilai untuk ijazah kelas 6 SD ini mirip dengan aplikasi raport untuk raport K13 sehingga yang telah terbiasa menggunakan aplikasi raport K13 tidak akan menemui banyak kesulitan, walaupun pasti ada adaptasi dan penyesuaian mengenai fungsi masing-masing menu pada aplikasi raport pengolah nilai ijazah ini.

Bagi yang membutuhkan aplikasi pengolah nilai ijazah untuk kelas 6 SD, bisa langsung klik pada tautan di bawah ini untuk bisa langsung mengunduh file yang diinginkan. Untuk mengunduh juknis penulisan ijazah terbaru bisa klik pada tautan ini.

Juknis Penulisan Ijazah Terbaru Untuk SD, SMP, dan SMA

Aplikasi Pengolah Nilai Ijazah Kelas 6 SD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar